Cara Daftar Blog ke dalam Bing Webmaster

Pada artikel sebelumnya echotuts membahas tentang “Cara Mendaftarkan dan Verifikasi Google Webmaster tool” dan “Cara Memasukan Sitemap ke Google Webmaster”. Bukan hanya google yang menyediakan layanan search engine, Memang banyak sekali situs yang menyediakan layanan mesin pencari atau search engine. Search engine tersebut berfungsi untuk membantu para pengguna internet memudahkan mereka untuk mencari banyak informasi di dalam internet. Salah satunya adalah Bing. Kali ini echotuts akan membahas tentang “Cara Daftar Blog Ke Dalam Webmaster”

Cara Mendaftarkan blog atau website ke dalam bing webmaster tool - echotuts

Bukanya hanya bermanfaat pagi para pengguna internet, seatch engine juga mempermudahkan blog kita agart bisa ditemukan dengan mudah dalam mesin pencari. Selama-lamanya konten yang blog atau website kita miliki pasti akan terdeteksi juga oleh para penyedia layanan search engine. Tapi tidak secepat seperti kita memasukanya sendiri ke dalam search engine. Layanan search engine memang tidak hanya menyediakan layanan search engine yang berguna untuk mencari data tapi pula bing juga menyediakan layanan bing webmaster tool agar kita bisa mendaftarkan blog atau website kita kedalam mesin pencari bing. Dengan cara ini bing akan lebih mudah dan cepat men index semua konten yang anda miliki. Dan berikut merupaan “Cara Daftar Blog ke dalam Bing Webmaster” oleh echotuts.

Untuk mendaftarkan blog atau website kita ke dalam Bing webmaster tool cara ini bisa masih tergolong mudah. Dan sebelum anda mendaftar blog atau website anda ke dalam Bing webmaster, terlebih dahulu anda diharuskan mempunyai akun email hotmail atau email outlock. Memang layanan Bing webmaster hanya melayani pengguna seria produk Bing. Seperti halnya google.

Untuk submit sitemap dan tidak tau keberadaan sitemap anda, cara mengetahuinya cukup mudah. yaitu dengan cara hanya menambahkan.
Sitemap.xml
Di belakang situs anda. dan dibawah adalah contohnya :
www.situsAnda.com/sitemap.xml

Cara Daftar Blog atau Website ke Bing Webmaster Tool

1.     Masuk ke alamat : 
http://www.bing.com/toolbox/webmaster 
2.     Lalu carilah tombol “Sign up with Microsoft account” untuk yang belum mempunyai akun Microsoft, jika anda punya anda bisa next ke langkah 3.


bing webmaster tool tutorial sign up to microsoft account - echotuts

3.     Setelah masuk kedalam halaman silahkan anda daftarkan identitas diri anda. Setelah selesai mengisi semua isian silahkan klik “Create Account”.


Creating bing account to submit blog bing webmaster tutorial - echotuts


4.     Jika pendaftaran anda berhasil anda akan langsung masuk ke halaman Bing webmaster dan disajikan form isian “add a site” masukan situs anda dan klik “ADD”.


adding site blog to bing webmaster tool tutorial - echotuts


5.     Setelah berhasil ditambahkan anda akan disajikan form pilihan yang harus anda isis untuk melengkapi informasi blog atau website anda. Seperti.
URL : untuk Url blog atau website anda
Add Sitemap : tempat sitemap anda, silahkan masukan sitemap anda kedalamnya sesuai yang pernah diterangkan di atas.
Name : untuk nama anda
Email : untuk dengan email anda (email hotmail atau outlock)
Job role : untuk pekerjaan anda.
Company organization name : untuk nama perusahaan anda
Company organization size : untuk besar perusahaan anda
Industry : untuk Jenis perusahaan
Contact phone : untuk nomer telpon anda
State / Province dan zip postal code : untuk nama provinsi tempat tinggal dank ode pos anda
County region : untuk negara tempat tinggal anda
6.     Setelah anda isi semua data diatas, tapi ada juga isisan yang tidak perlu anda isi jika anda tidak mempunyai informasi tentang itu, setelah semua selesai silahkan anda centang pilihan “I’m An Agency not site owner” jika anda bukan pemilik situs. 

7.     Lalu klik tombol Save atau Simpan.

8.     Anda akan datang ke dalam halaman yang menyajikan code Verifikasi Bing webmaster tool. Copy code itu.


code verification bing webmaster tool tutorial - echotuts


9.    Masuk ke dalam blog anda pilih menu Template > edit html masukan code tersebut di dalam sintak <html>  </html> bersama teman-temanya.

10.     Setelah selesai kembali lagi ke bing dan klik tombol “VERIFY”

verify code verification bing webmaster tool tutorial - echotuts


Update : Jika Masih bingung tentang bagaimana memasukan sitemap anda. Silahkan ikuti cara berikut,
Seperti yang dijelaskan diatas. Biasanya untuk para blogger atau yang menggunakan platform seperti blogger anda cukup menambahkan.
Sitemap.xml
Di belakang URL situs anda. Contoh :
www.situsAnda.com/sitemap.xml
jika anda sudah mengetahui tempat sitemap anda silahkan anda masukan url tersebut kedalam kolom sitemap, anda cukup ikuti langkah berikut.

1.     Masuk ke dalam Bing Webmaster
2.     Disebelah kiri ada banyak menu pilih “Configure My Site”
3.     Pilih “Sitemaps”

submit sitemap to bing webmaster tool tutorial - echotuts


4.     Akan muncul halaman sitemap cukup masukan link sitemap anda kedalam kolom sitemap, jika sudah silahkan “submit” sitemap anda.

Cukup mudah bukan ? dengan ini blog atau website anda dengan mudah dan cepat akan ter index oleh bing. Dan blog atau website anda akan mudah dicari oleh para pengguna internet. Sekaligus akan mendatangkan visitor yang banyak, Cukup sekian dari artikel echotuts semoga bisa menambah wawasan kita. Mohon maaf atas kekuranganya dan Terima Kasih atas kunjungan anda ke echotuts.

Lasted update : 08/08/2015

Baca juga yang ini :
Previous
Next Post »