Alasan Manfaat dan cara memotivasi karyawan

Alasan Manfaat dan cara memotivasi karyawan - echotuts

Menanamkan motivasi dalam diri seseorang, atau pada sebuah team sangat penting untuk menciptakan tingkat produktifitas tinggi bagi perusahaan. Motivasi selalu ada dalam diri seseorang dan menjadi sumber energy yang kuat untuk mencapai kesuksesan. Alasan dan manfaat pentingnya motivasi bagi seseorang dan sebuah tim atau organisasi adalah :
  1. Menularkan energy bagi yang lainya.
  2. Dapat membawa tim menuju kesuksesan.
  3. Mempunyai tingkat produktivitas yang tinggi. 
  4. Calon-calon pemimpin masa depan bagi perusahaan
  5. Menjadi contoh bagi yang lain.
  6. Meringankan pekerjaan tim bila ada banyak yang termotivasi.


Beberapa cara memotivasi karyawan antara lain :
  • Menerima karyawan : Melakukan seleksi calon karyawan sesuai deskripsi, dan pengangkatan karyawan merupakan factor penting dalam membangun dan memelihara tenaga kerja agar terus produktif.
  • Pelatihan manajemen : Banyak karyawan yang kurang termotivasi dan jenuh dalam bekerja. Untuk itu diperlukan pelatihan guna meningkatkan pengetahuan dan keterampilan.
  • Tata usaha system penggajian dan upah : Memberikan gaji/upah yang sesuai dengan beban kerja karyawan, serta bonus dan berbagai tunjangan akan mendorong semangat kerja karyawan.
  • Komunikasi : Komunikasi yang baik dalam suatu kegiatan usaha akan memperlancar kinerja karyawan.
  • Kondisi kerja : Kondisi tempat kerja yang buruk dapat menganggu kinerja karyawan, dan akan menyebabkan karyawan kurang termotivasi dalam bekerja.
  • Menghargai dan memperhatikan : Sikap menghargai dan memberikan perhatian yang baik akan membuat karyawan mempunyai rasa memiliki yang tinggi terhadap perusahaan.



Cukup sekian semoga artikel ini bisa menambah wawasan kita, mohon maaf atas kekuranganya, terima kasih telah berkunjung di echotuts.
Previous
Next Post »