Disini wirausahawan harus mampu menggambarkan semua unsur yang relavan, baik internal maupun eksternal untuk memulai perkembangan usaha yang baik daoat menjadi senjata ampuh bagi wirausahawan untuk mendapatkan pencairan kredit dari pihak bank maupun lkbb. Sebab di sini akan tampak dan dapat diukur segi-segi kemampuan seorang wirausahawan serta perusahaannya dalam pengembangan usahanya ke depan. Dan kali ini echotuts akan membahas tentang “Prinsip Manfaat dan Tujuan Perencanaan Pengembangan Usaha” Prinsip, Manfaat, Tujuan dari Perencanaan Usaha.
Prinsip-prinsip Perencanaan Usaha
- Perencanaan pengembangan usaha harus dapat diterima oleh semua pihak dan dapat dilaksanakan.
- Perencanaan pengembangan usaha harus dibuat secara fleksibel dan realistis.
- Perencanaan pengembangan usaha harus mencakup seluruh aspek kegiatan usahanya.
- Perencanaan pengembangan usaha harus merumuskan cara-cara kerja yang efektif dan efisien.
Manfaat Perencanaan Usaha
- Membimbing jalanya pelaksanaan pengembangan usaha.
- Mengamankan kelangsungan hidup pengembangan usaha
- Meningkatkan kemampuan manajerial dalam rangka pengembangan usaha.
- Pedoman dalam pelaksanaan pengembangan usaha.
- Mengetahui yang akan terjadi dalam rangka pelaksanaan pengembangan usaha.
- Memperkecil risiko dalam pelaksanaan pengembangan usaha.
- Memperbesar peluang usaha dalam rangka pelaksanaan pengembangan usaha.
- Pengendalian pengembangan usaha.
- Memudahkan bantuan kredit modal usaha dari bank/LKBB untuk pengembangan usaha.
- Pedoman pengawasan pelaksanaan pengembangan usaha
Tujuan Perencanaan Usaha
- Membantu wirausahawan berorientasi ke masa depan dalam pengembangan usaha.
- Mengkoordinasikan keputusan dan menentukan gagasan dalam pengembangan usaha.
- Membantu wirausahawan meningkatkan akses pasar dan memperbesar pangsa pasar dalam rangka pengembangan usaha.
- Membantu wirausahawan meningkatkan akses dan penguasaan teknologi dalam rangka pengembangan usaha.
- Membantu wirausahawan meningkatkan akses sumber modal usaha dan memperkuan struktur modal dalam pengembangan usaha.
- Membantu wirausahawan meningkatkan kemampuan organisasi dan manajemen dalam rangka pengembangan usaha.
Secara umum. Kegiatan perencanaan pengembangan usaha berkaitan dengan kegiatan memikirkan, menimbangkan, memutuskan, dan menentukan hal-hal yang dapat dirumuskan menjadi “5W + 1H” yaitu :
- What : adalah sesuatu “apa” yang akan dikerjakan wirausahawan dalam perencanaan pengembangan usahanya.
- When : “Kapan” perencanaan Pengembangan usaha itu dilaksanakan.
- Who : “Siapa” orang-orang yang terlibat di dalamnya atau ditugaskan dalam melaksanakan perencanaan pengembangan usaha.
- Why : “Kenapa” perencanaan pengembangan usaha itu perlu dilakukan.
- Where : “Di mana” perencanaan pengembangan usaha itu dapat dilaksanakan.
- How : “Bagaimana” cara para usahawan melaksanakan perencanaan pengembangan usaha.
Baca juga :
- Alasan Pendorong Pengembangan Usaha
- Pengertian dan Manfaat Analisis SWOT
- Komponen-Komponen Perencanaan Pengembangan Usaha
- Strategis dan Teknik Pengembangan Usaha
- Perbandingan Rasio Analisis Laporan Keuangan
Cukup sekian dari echotuts, semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk kita semua, mohon maaf atas kekuranganya. Dan Terima Kasih atas dukungan dan kujungan anda. Have a Nice Day.
EmoticonEmoticon